Apa itu Berita?

Berita adalah laporan tercepat mengenai fakta atau ide terbaru yang benar,menarik atau penting bagi sebagian besar masyarakat melalui media berkala seperti surat kabar, radio, televisi, media online internet dan lain-lain.

Contoh media di surat kabar adalah koran sindo, media Indonesia. Untuk di radio ada RRI, di tv ada SCTV, RCTI, TV One, Metro TV. Sedangkan contoh di media online adalah kompas, tempo, detik dan lain sebagainya.


Apa itu Berita


 Syarat sebuah berita adalah:


  • Fakta: Nyata dari sumber berita
  • Objektif: Sesuai dengan sebenarnya, adil, jujur dan tidak memihak
  • Berimbang: Menulis berita sesuai sumber
  • Lengkap: Semua peristiwa yang terjadi dibahas secara lengkap berdasarkan narasumber
  • Akurat: Tepat,benar sesuai dengan sumber berita

Rumus penulisan berita adalah 5W+1H yaitu:

What: Apa unsur [peristiwa]
When: Kapan unsur [waktu]
Where: Dimana unsur [tempat]
Who: Siapa unsur [manusia]
Why: Mengapa unsur [sebab]
How: Bagaimana unsur [kronologis]
Previous
Next Post »
Thanks for your comment